Laman

Minggu, 01 Januari 2012

Orang IT yang GapTek

Halo guy's..
Kenalkan nama saya Agustiny Intan.  Tahukah kamu ini kali pertama saya menulis di Blog..

Uggghhhh....  Jangan ketawa yah..  Saya memang lulusan IT dan saya senang dengan dunia IT. Tapi ini benar-benar pengalaman pertama untuk saya menulis di blog dan dilihat oleh beribu bahkan berjuta orang. Apakah saya termasuk salah seorang IT yang GapTek?  (gagap teknologi)
Ssssssttttt...  Jawabannya cukup kamu jawab di dalam hati.  Saya sudah beberapa kali atau cukup sering melihat blog teman2 saya, dan memang saya sangat tertarik untuk membuatnya. Tapi jangankan menulis, mulai darimana saja saya bingung.  Apakah ini disebabkan dengan kesibukan baru saya selama setahun belakangan ini? Kesibukan saya adalah menjadi seorang mama.

Yes, mama adalah seorang pejuang yang tidak pernah mengenal kata LELAH. Apakah begitu ma? (pertanyaan saya kepada ibu saya)  Tapi saya terkadang merasa sangaaaaaat lelah untuk menjalaninya. Kalau menurut teman2 saya, setiap ibu muda memang selalu mengalaminya. PANIK dan merasa dunia akan runtuh.

Jerome (nama anak saya), doakan biar mamim (panggilan anak saya kepada saya) bisa selalu kuat yah, Menjaga Jerome, bekerja, mengurus rumah, dan juga bisa exist di dunia maya. Hehehe..  Yah, seperti menulis blog ini.  Saya ingin cita-cita saya bisa terwujud. Kamu tahu apa cita-cita saya?  Menjadi seorang ibu rumah tangga yang jago browsing atau exist di dunia maya (ini cita-cita saya sejak SMU lho.)

Jangan bosen yah guy's untuk membaca cerita dan keluh kesah saya.

Salam Kenal.

3 komentar:

  1. Waa... mamim... kamu mau menulis cerita tentang aku ya?

    BalasHapus
  2. Yuhuu~ welcome ke dunia blogging ci :* enjoy~ hihihi aku suka baca tulisanmu <3 ^^

    BalasHapus
  3. Ha ha ha...ups..Semangat Tin. Akhirnya gw punya temen blogger juga.

    BalasHapus